![]() |
| foto: from internet |
Mereka tidak tahan menjadi manusia,
karena itu mereka pilih jalan genosida
Di jalan-jalan menurun ke kawah
binatang para predator itu memangsa manusia
Mereka menyembelih, menusuk,
menyalip, menggantung, memanggang setelah memperkosa, menyiksa yang harimau dan
singa pun tidak pernah melakukannya
Hanya manusialah yang menghargai
manusia
Hanya manusialah yang merasakan luka
pada sayatan manusia lainnya
Orang-orang yang terjungkal ke
jurang tidak mungkin menyelamatkan sesama mereka
Orang-orang yang hanyut tidak
mungkin menghantarkan ke tepi orang-orang tenggelam lainnya
Orang-orang yang terjajah tidak
mungkin memerdekakan kaum terjajah lainnya
Hari-hari ini di sini manusia
mengorbankan binatang ternak
Hari-hari ini di sana binatang
mengorbankan manusia
Kesibukan pada syahwat yang membuka
tutup mata di wajah tidak mungkin menjernihkan mata hati
Kegilaan pada pangkal niat untuk
berkuasa, mustahil mewaraskan sampai ke ujung nanti
Mari segera bangun, sebab Matahari
sebentar lagi akan terbit
Dan terbitnya di ufuk Barat sana
(Aksi
solidaritas Rohingnya, Masjid Agung An-Nur Riau 3 September 2017)
BACA JUGA:


0 komentar: